Fruit & Vegetable Carving Competition at Tourism Faculty
Himpunan Mahasiswa program Studi Diploma IV Pariwisata Universitas Udayana sukses menggelar Acara Bali Fruit & Vegetables Carving Competition 2014se-Bali pada hariMinggu, tanggal 10 Agustus 2014. Acaraini dilaksanakan di gedung Student Centre Universitas Udayana Lt. 4 Denpasar, dengan mengambil tema Wonderful Bali. Keindahan lanskap alam dan budaya yang begituspektakulerserta kehangatan masyarakatnyayang mampu memikat hati wisatawan dunia, melatar balakangi panitia untuk mengangkat tema Wonderful Bali pada kompetisi ini. Acara Bali Fruit & Vegetables Carving Competition 2014 ini bertujuan untuk mengajak generasi muda agar mengenal dan mencintai keragaman yang ada serta meningkatkan Kreativitas Sumber Daya Manusia dibidang pariwisata yang dalam hal ini mengambil kegiatan kompetisi mengukir buah. Kegiatan ini diikuti oleh delapan team dari seluruh Bali. Alam Bali yang kaya akan Sumber Daya Hayati seperti buah-buahan dan sayur-sayuran , memberikan inspirasi kepada pihak panitia dengan mengharuskan peserta lomba menggunakan buah-buahan dan sayuran lokal Nusantara. Adapun buah-buahan yang digunakan peserta seperti semangka,nanas, pepaya serta sayuran seperti lobak, wortel dan seledri. Lomba ini dimulai dari pukul 08.30 WITA -14.00 WITA dengan kegiatan registrasi ulang peserta, dilanjutkan dengan acara pembukaan yang diisi oleh laporan dari ketua Panitia I Made Bambang Adnyana, sambutan dari ketua Himpunan Mahasiswa Program Studi(HMPS) Diploma IV Pariwisata saudara Robby Kurniawan dan dilanjutkan dengan sambutan sekaligus pembukaan resmi Acara Bali Fruit and Vegetable Carving Competition 2014 oleh Bapak I Made Sendra, M.Si selaku Dekan Fakultas Pariwisata Universitas Udayana. Memasuki acara puncak, diawali dengan pembacaan Curriculum Vitae dari masing-masing Juri kemudian dilanjutkan persiapan alat dan bahan dari masing-masing peserta.Acara puncak perlombaan dimulai tepat pukul 10.00 yang berlangsung selama 3 jam. Tepat pukul 13.00 acara perlombaan selesai dan dilanjutkan dengan acara istirahat serta penilaian dari dewan juri. Pukul 14.00 acara puncak yaitu pengumuman kejuaraan dan penutupan acara. Juri dalam Acara Bali Fruit And Vegetable Carving Competition 2014 ini adalah I Nyoman Tri Sutaguna, Gede Putra Purnawan, Dewa Gede Kharisma Putra yang berasal dari Industri dan Akademisi di bidang pariwisata. Para juri dipilih berdasarkan kemampuannya di bidang pariwisata khususnya di bidang Food & Baverage Product. Point-point penilaian dalam lomba ini terbagi kedalam 6 indikator yaitu: tingkat kerumitan, keserasian paduan tampilan dengan tema, kebersihan, keefektifan penggunaan buah, ketepatan waktu dan teknik penggunaan alat. Keenam indikator inilah yang dijadikan sebagai acuan oleh para juri dalam menilai hasil karya para peserta. Sehingga diprolehlah hasil yaitu SMK N 3 Denpasar atas nama I Komang Agus Astawa Perbawa dan I Putu Leo Ardhiyanto sebagai Juara I, SMK Wira Harapan atas nama Ade Kharisma dan I Gst Ag Dharma Putra sebagai Juara II, serta SMK N 3 Sukawati atas nama I Wayan Ari Gowinda dan Ni Kadek Dwi Puspa Yanti sebagai Juara III. Para juara dari kompetisi ini mendapatkan hadiah yaitu berupa uang pembinaan, sertifikat, piala juara dan juga piala bergilir. Acara Bali Fruit And Vegetable Carving Competition 2014 ditutup oleh Bapak I Made Sendra, M.Si. secara langsung. Dengan ditutupnya kompetisi ini maka berakhir pula rangkaian acara Lomba Bali Fruit And Vegetable Carving Competition 2014 yang ke-2.
UDAYANA UNIVERSITY