THE FIRST WINNER OF TOURISM SCIENTIFIC PAPER- TRISHCO 2016

TRISHCO merupakan kepanjangan dari Trisakti Hospitality Competition yang menjadi ajang kompetisi tingkat nasional yang dimaksud untuk memacu siswa SMK dan mahasiswa bidang pariwisata perhotelan dalam meningkatkan kualitas dalam proses dan hasil pembelajaran agar para siswa dan mahasiswa mampu memenangkan persaingan dan berkiprah di era globalisasi. TRISHCO merupakan ajang kompetisi tingkat nasional. Adapun tema yang ditetapkan adalah “Meningkatkan keahlian Sumber Daya Manusia Indonesia dalam era MEA”. Acara ini berlangsung pada 27-28 Agustus 2016 bertempat di kampus STP Trisakti Jl. IKPN Tanah Kusir Bintaro, Jakarta Selatan TRISHCO mempunyai berbagai macam kompetisi kategori Universitas/ Perguruan Tinggi antara lain Guiding Competition, Tourism Scientific Paper, Live Cooking Competition, Pastry Competition, dan Creative Table Set Up Competition TRISCHO 2 Kompetisi Tourism Scientific  Paper mengambil tema “Peran Generasi Muda dalam Membangun Pariwisata Indonesia” dan sub tema yang dapat dipilih yaitu wisata budaya, ekowisata, wisata ziarah, wisata bahari dan wisata kuliner. Tim Fakultas Pariwisata Universitas Udayana yang diwakilkan oleh Ni Wayan Sumiati (Semester VII) dan Cahya Narayana (Semester III) berhasil meraih Juara I dalam Tourism Scientific Paper Competition- TRISHCO 2016, adapun Judul Karya Tulis yang dilombakan yaitu : Pengembangan Paket Wisata Cinta Budaya "Melali Ka Pasraman" di Bangli Bali. FOTO ACARA TRISHCO Melalui karya ilmiah ini, Sumiati dan Narayana mengajak para generasi muda untuk dapat berpartisipasi secara maksimal dalam mengembangkan paket wisata budaya di Indonesia. Hal ini penting dilakukan melihat potensi yang dimiliki dengan keanekaragaman budaya Indonesia yang begitu besar dan menjadi modal utama dalam meningkatkan kunjungan wisatawan. Selamat kepada Sumiati dan Narayana atas prestasi yang membanggakan.